Viral Dalam Sepekan, Jogja Berduka, Buya Syafii Maarif Telah Tiada
jogja.jpnn.com, YOGYAKARTA - Ada banyak berita yang menarik perhatian masyarakat di Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) dalam sepekan terakhir.
JPNN Jogja hadir kepada pembaca di Yogyakarta untuk memenuhi kebutuhan akan informasi yang menarik dan penting.
Selama sepekan ini, wafatnya cendikiawan Muslim Ahmad Syafii Maarif atau Buya Syafii telah menimbulkan duka yang mendalam bagi masyarakat Jogja, khususnya warga Muhammadiyah.
Buya Syafii Maarif mengembuskan napas terakhir di RS PKU Muhammadiyah Gamping, Sleman pada Jumat (27/5) pukul 10.15 WIB.
Hampir semua pemberitaan tentang Buya Syafii Maarif menarik minat pembaca di Jojga.
Kendati demikian, ada pula berita viral tentang jaminan keamanan di Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara dari panglima TNI Andika Perkasa.
Berikut lima berita viral dan terpopuler di JPNN Jogja selama sepekan, 22 Mei - 29 Mei 2022:
1. Panglima TNI Jamin Keamanan di IKN Nusantara
Beberapa waktu lalu, Gubernur Lembaga Ketahanan Nasional Andi Widjajanto mengatakan bahwa Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara yang berada di Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur rentan terhadap ancaman serangan udara dari luar.
Meninggalnya tokoh Muhammadiyah Buya Syafii Maarif telah menjadi menarik perhatian masyarakat di Jogja. Berikut 5 berita viral dalam sepekan di Jogja.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News