Capaian PAD Pariwisata Gunungkidul Hampir Setengah dari Target Tahun Ini

Senin, 06 Juni 2022 – 15:10 WIB
Capaian PAD Pariwisata Gunungkidul Hampir Setengah dari Target Tahun Ini - JPNN.com Jogja
Ilustrasi - Jumlah PAD Pariwisata Gunungkidul. Foto: Antara

jogja.jpnn.com, GUNUNGKIDUL - Pemerintah Kabupaten Gunungkidul, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) mencanangkan target pendapatan asli daerah (PAD) 2022 di sektor pariwisata sebesar Rp 27 miliar.

Dari target tersebut, saat ini PAD pariwisata Gunungkidul sudah mencapai Rp 10,18 miliar.

Kepala Dinas Pariwisata Gunungkidul Mohamad Arif Aldian optimistis hingga akhir tahun pihaknya bisa mencapai target PAD.

Sebagian besar kunjungan wisata di Gunungkidul adalah ke kawasan pantai selatan.

"Kami optimistis target PAD sektor pariwisata dapat tercapai dengan catatan tidak ada kejadian yang berpotensi pada penutupan objek wisata," kata Aldian.

Dari capaian Rp 10,18 miliar tersebut, jumlah kunjungan wisatawan sebanyak 1,4 juta orang.

Kemudian target kunjungan wisatawan pada 2022 sebanyak 3.770.920 orang.

"Target kunjungan wisatawan dan PAD sektor pariwisata berbanding lurus akan tercapai. Target tersebut di luar target kunjungan wisatawan di desa wisata yang dikelola oleh masyarakat," katanya.

Hampir setengan dari target PAD Pariwisata 2022 di Gunungkidul sudah tercapai. Sebegini besarannya.
Facebook JPNN.com Jogja Twitter JPNN.com Jogja Pinterest JPNN.com Jogja Linkedin JPNN.com Jogja Flipboard JPNN.com Jogja Line JPNN.com Jogja JPNN.com Jogja

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia