Lihat, Pentolan 3 Suporter Persis Solo Menghadap ke Polisi, Ada Kesepakatan

Kapolresta Surakarta Kombes Pol Ade Safri Simanjuntak mengatakan pertemuan itu bertujuan untuk mencegah insiden di Jogja agar tidak terulang.
Baca Juga:
Menurut Ade, ada beberapa kesepakatan yang dicapai dari pertemuan itu.
Pertama, kelompok suporter Persis Solo wajib berkoordinasi dengan pihak kepolisian setiap kali akan menghadiri pertandingan tandang.
Kedua, kelompok suporter akan dikawal saat berangkat dan pulang.
Polresta Surakarta akan berkoordinasi dengan polres jajaran wilayah sesuai dengan rute keberangkatan dan kepulangan massa suporter Persis Solo.
"Kami meminta para suporter untuk menentukan titik atau spot keberangkatan agar kami mudah melakukan pengawasan, pengamanan, serta pengawalan agar tidak terpecah," ujarnya.
Ketiga, setiap kelompok suporter Persis Solo juga harus mengoptimalkan peran dan fungsinya untuk bisa mengendalikan massanya masing-masing agar tidak memprovokasi dan terprovokasi.
"Seluruh kelompok suporter Persis masing-masing agar menjaga sopan santun ketika bertandang ke wilayah orang lain," kata Kombes Ade.
Para pentolan suporter Persis Solo diminta menghadap ke Polresta Surakarta untuk membahas insiden bentrokan di Jogja pada Senin siang. Ada kesepakatan terjalin.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News