Aksi Diam dalam Peringatan 26 Tahun Kasus Pembunuhan Wartawan Udin
jogja.jpnn.com, YOGYAKARTA - Koalisi Masyarakat untuk Udin (K@MU) menggelar aksi diam dalam upaya menyuarakan pengusutan kasus pembunuhan wartawan Bernas Fuad Muhammad Syafruddin atau Udin pada Selasa (16/8).
Aksi diam tersebut diikuti berbagai elemen masyarakat di depan Kantor Gubernur Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY).
Aksi ini dimulai sejak pukul 10.00-11.26 WIB.
Koordinator aksi Tri Wahyu mengatakan aksi ini sebagai peringatan 26 tahun kasus pembunuhan Udin.
"Tepat 26 tahun peringatan kasus Udin di mana aparat penegak hukum yaitu Polri tetap belum mampu mengungkap siapa pelaku pembunuhan wartawan Udin," kata Tri Wahyu dalam keterangan tertulisnya.
K@MU menganggap proses hukum dalam kasus ini penuh dengan rekayasa.
Rekayasa tersebut, lanjutnya, di antaranya adalah penetapan tersangka palsu, motif perselingkuhan dan pemaksaan.
Menurut Tri, semua rekayasa itu mentah di Pengadilan Negeri (PN) Bantul.
Koalisi Masyarakat untuk Udin menggelar aksi diam di depan Kantor Gubernur DIY pada Selasa (16/8). Hari ini tepat 26 tahun tewasnya wartawan Udin.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News