Warga Kulon Progo Tewas Tersengat Listrik saat Memasang Tenda Galvalum

Senin, 19 September 2022 – 14:04 WIB
Warga Kulon Progo Tewas Tersengat Listrik saat Memasang Tenda Galvalum - JPNN.com Jogja
Seorang warga menujukkan lokasi korban tewas tersengat listrik di Nanggulan, Kulon Progo pada Minggu (18/9). Foto: Humas Polres Kulon Progo

jogja.jpnn.com, KULON PROGO - Nasib nahas dialami Dwiharjo (55) warga Sentolo, Kulon Progo, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) saat memasang galvalum pada Minggu (18/9).

Kasubsi Pengelolaan Informasi Dokumentasi dan Multimedia Humas Polres Kulon Progo Ipda Sarjoko menjelaskan saat itu korban dan rekannya tengah memasang tenda galvalum di Dusun Donomerto, Donomulyo, Nanggulan.

Semula korban dan rekannya memasang galvalum sekitar pukul 15.30 WIB.

Menurutnya, sesaat akan memasang galvalum korban kurang berhati-hati sehingga menyangkut kabel listrik yang berada di atas tenda.

"Galvalum tersebut menyangkut kabel listrik sehingga mengakibatkan korban tersengat listrik," kata Ipda Sarjoko.

Tubuh korban lalu jatuh dan sebagian masih menyentuh salah satu tiang tenda.

Upaya penyelamatan dilakukan oleh warga di sekitar lokasi untuk menjauhkan korban dari tiang tersebut. 

Kemudian, pria yang berprofesi sebagai petani itu dilarikan ke Rumah Sakit Nyi Ageng Serang untuk diberikan pertolongan. 

Seorang warga Kulon Progo, Daerah Istimewa Yogyakarta tewas tersengat listrik saat memasang tenda galvalum.
Facebook JPNN.com Jogja Twitter JPNN.com Jogja Pinterest JPNN.com Jogja Linkedin JPNN.com Jogja Flipboard JPNN.com Jogja Line JPNN.com Jogja JPNN.com Jogja

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News