Guru Besar UGM Ingatkan Pentingnya Audit Keselamatan

Jumat, 30 September 2022 – 19:01 WIB
Guru Besar UGM Ingatkan Pentingnya Audit Keselamatan - JPNN.com Jogja
Bus pariwisata kecelakaan di Bukit Bego, Imogiri, Bantul (Foto: Antara)

Menurut dia, mengubah geometri jalan adalah cara terbaik, tetapi memang hal tersebut sulit untuk dilakukan.

Hal lain yang dapat dilakukan adalah dengan memasang rambu-rambu peringatan dan penempatan pos-pos polisi di daerah rawan kecelakaan.

“Pemasangan rambu-rambu peringatan tersebut misalnya pada turunan yang tajam dengan memberikan tulisan Turunan Tajam, Kurangi Kecepatan, Kecepatan Maksimum 30 km per jam dan Gunakan persneling rendah," ujar dia.

Di pantai, perlu ada papan peringatan dini misalnya tulisan "Daerah Berbahaya atau tulisan Awas Terseret Ombak".

Ahmad mengatakan di pantai tempat kecelakaan Prof Samekto tidak terdapat rambu-rambu peringatan tersebut.

“Petugas juga tidak ada pada saat itu sehingga tidak ada teguran dari pengelola wisata. Dengan mengingatkan kembali soal audit keselamatan ini semoga dapat mengurangi kecelakaan-kecelakaan yang mungkin terjadi agar Jogja menjadi tujuan wisata yang aman," ucap dia. (mar3/jpnn)

Guru besar UGM mengingatkan pemerintah untuk lebih meningkatkan upaya pencegahan kecelakaan baik di jalan maupun di tempat wisata.

Redaktur & Reporter : Januardi Husin

Facebook JPNN.com Jogja Twitter JPNN.com Jogja Pinterest JPNN.com Jogja Linkedin JPNN.com Jogja Flipboard JPNN.com Jogja Line JPNN.com Jogja JPNN.com Jogja

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News