JCW Siap Kawal Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah di Sleman

Senin, 06 Februari 2023 – 17:32 WIB
JCW Siap Kawal Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah di Sleman - JPNN.com Jogja
Ilustrasi - Kasus korupsi dana hibah di Sleman. Foto: dok.JPNN.com

jogja.jpnn.com, YOGYAKARTA - Jogja Corruption Watch (JCW) mendukung Kejaksaan Negeri (Kejari) Sleman menuntaskan penyelidikan dugaan kasus korupsi dana hibah.

Dugaan tersebut muncul dalam dana hibah yang dikucurkan oleh Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenkraf).

Koordinator Divisi Pengaduan Masyarakat dan Monitoring Peradilan JCW, Baharuddin Kamba mengatakan dugaan penyelewengan dana hibah tersebut sebesar Rp 10 miliar.

"Kabarnya pemerintah Kabupaten Sleman mendapatkan dana hibah sebesar Rp 68 miliar," kata Kamba, Senin (6/2).

Menurutnya, dana tersebut digunakan untuk membantu pemerintah daerah dan pelaku pariwisata akibat pandemi.

"Siapa pun yang bersalah harus diproses hukum secara adil dan transparan," katanya. 

JCW juga akan bersurat kepada KPK agar melakukan supervisi atas kasus ini setelah Kejari Sleman menerbitkan Surat Pemberitahuan Dimulainya Penyelidikan (SPDP).

Ia menegaskan bahwa JCW akan terus mengawal kasus ini hingga vonis di Pengadilan Tipikor Yogyakarta. (mcr25/jpnn)

JCW mengaku siap mengawal kasus dugaan korupsi dana hibah di Kabupaten Sleman senilai Rp 10 miliar.

Redaktur : Januardi Husin
Reporter : M. Syukron Fitriansyah

Facebook JPNN.com Jogja Twitter JPNN.com Jogja Pinterest JPNN.com Jogja Linkedin JPNN.com Jogja Flipboard JPNN.com Jogja Line JPNN.com Jogja JPNN.com Jogja

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News