Menyambut Nyepi, Umat Hindu Sleman Berkumpul di Taman Kaliurang
jogja.jpnn.com, SLEMAN - Jelang perayaan Hari Raya Nyepi 1945 Caka, umat Hindu di Sleman mengadakan upacara Giri Kerti di Taman Kaliurang pada Sabtu (25/2).
Upacara Giri Kerti kali ini bertujuan untuk melestarikan alam, menghormati gunung, dan melayani sesama makhluk Tuhan.
Ketua panitia upacara Giri Kerti Marnoko mengatakan umat Hindu di Yogyakarta punya tiga keharmonisan yang wajib dijaga, yaitu hubungan dengan pantai, hubungan dengan keraton atau tugu, dan hubungan dengan Gunung Merapi.
Ia mengatakan upacara peringatan Hari Raya Nyepi Nasional kali ini mengangkat tema "Melalui Dharma Agama dan Dharma Negara, Kita Sukseskan Pesta Demokrasi Indonesia".
"Adapun acara puncak Nyepi bagi umat Hindu di Kabupaten Sleman dan sekitarnya akan diadakan acara Tawur Agung di pelataran Candi Prambanan pada 22 Maret 2023," katanya.
Bupati Sleman Kustini Sri Purnomo bersama jajarannya turut hadir dalam upacara Giri Kerti kemarin.
Kustini mengapresiasi Parisada Hindu Dharma Indonesia Kabupaten Sleman yang telah menggelar acara Giri Kerti ini.
Menurut dia, acara ini memberikan pemahaman agar kita dapat menjaga kelestarian alam sebagai bagian dari hubungan yang harmonis antara manusia dengan alam, antara manusia dengan sesama manusia serta antara manusia dengan Tuhan.
Umat Hindu di Sleman mengadakan upacara Giri Kerti di Taman Kaliurang. Mereka ingin menghormati Gunung Merapi dan melestarikan alam.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News