Pesan Sultan HB X Kepada Warga Jogja Seusai Bentrokan

Selasa, 06 Juni 2023 – 11:15 WIB
Pesan Sultan HB X Kepada Warga Jogja Seusai Bentrokan - JPNN.com Jogja
Gubernur DIY Sri Sultan HB X mengingatkan kembali pentingnya semangat persaudaraan di tengah konflik masyarakat. Foto: Humas Pemda DIY

jogja.jpnn.com, YOGYAKARTA - Masyarakat Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) dibuat heboh dengan bentrokan dua kelompok dari suporter PSIM Yogyakarta Brajamusti dan perguruan silat PSHT pada Minggu (4/6) sore hingga malam hari.

Bentrokan terjadi di beberapa titik di Kota Yogyakarta. Beberapa fasilitas publik dan kendaraan rusak. Bentrokan itu sempat membuat Jogja trending di Twitter.

Kini, pentolan kedua kelompok bersepakat berdamai setelah dimediasi oleh Polda DIY.

Gubernur DIY Sri Sultan Hamengku Buwono X meminta kepada warga Jogja agar tidak mudah terprovokasi dengan kabar-kabar yang beredar di media sosial.

"Tidak mudah terprovokasi terhadap berbagai isu liar dan hoaks yang muncul di media sosial," ujar Sultan.

Sultan juga mengingarkan warganya agar mengedepankan semangat bebrayan paseduluran atau kekeluargaan persaudaraan saat menghadapi kesalahpahaman.

"Dengan mengedepankan semangat bebrayan paseduluran, maka setiap kesalahpahaman dan perbedaan dapat diselesaikan secara damai dan bermartabat karena memiliki landasan nilai-nilai atas dasar prinsip musyawarah dan mufakat," katanya.

Pemda DIY dan Polda DIY, menurut Sri Sultan, siap menjadi fasilitator bagi kelompok yang terlibat konflik agar segera tuntas melalui jalur mufakat dan kekeluargaan.

Gubernur DIY Sri Sultan HB X meminta warganya untuk mengedepankan semangat persaudaraan saat ada konflik.
Facebook JPNN.com Jogja Twitter JPNN.com Jogja Pinterest JPNN.com Jogja Linkedin JPNN.com Jogja Flipboard JPNN.com Jogja Line JPNN.com Jogja JPNN.com Jogja

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News