Pesan Sultan HB X Kepada Warga Jogja Seusai Bentrokan

Selasa, 06 Juni 2023 – 11:15 WIB
Pesan Sultan HB X Kepada Warga Jogja Seusai Bentrokan - JPNN.com Jogja
Gubernur DIY Sri Sultan HB X mengingatkan kembali pentingnya semangat persaudaraan di tengah konflik masyarakat. Foto: Humas Pemda DIY

Khusus bagi komunitas Jaga Warga di DIY, Sultan menginstruksikan agar turut menjaga kekondusifan serta memperkuat koordinasi dengan pihak kepolisian.

Ia juga meminta semua pihak mempercayakan penyelesaian dan resolusi konflik kepada pihak berwajib.

"Mari bersama-sama meresapi makna crah agawe bubrah, rukun agawe santosa (permusuhan menimbulkan kehancuran dan kerukunan menciptakan kekuatan) demi kemaslahatan bersama, dengan menahan diri dari berbagai goda hasutan dan provokasi," kata Sultan.

Sebelumnya, tawuran antara dua kelompok massa Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT) dan suporter klub sepak bola PSIM, Brajamusti terjadi di Jalan Taman Siswa Kota Yogyakarta pada Minggu (4/6) malam.

Akibat kejadian itu, polisi mencatat sebanyak sembilan orang luka-luka.

Polda DIY masih melakukan penyelidikan terkait kasus itu dengan mengevakuasi sebanyak 352 orang. (antara/jpnn)

Gubernur DIY Sri Sultan HB X meminta warganya untuk mengedepankan semangat persaudaraan saat ada konflik.

Redaktur & Reporter : Januardi Husin

Facebook JPNN.com Jogja Twitter JPNN.com Jogja Pinterest JPNN.com Jogja Linkedin JPNN.com Jogja Flipboard JPNN.com Jogja Line JPNN.com Jogja JPNN.com Jogja

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia