Sleman Segera Punya 3 Tempat Pengelolaan Sampah Terpadu, di Sini Lokasinya

Senin, 11 September 2023 – 10:11 WIB
Sleman Segera Punya 3 Tempat Pengelolaan Sampah Terpadu, di Sini Lokasinya - JPNN.com Jogja
Tempat Pengelolaan Sampah Terpadu di Seleman. Foto: Antara

"TPST Tamanmartani diharapkan sudah selesai pada akhir November sehingga kami bisa mempersiapkan untuk segera mengoperasiomalkan. Mungkin sebelum 2024," katanya.

Sedangkan untuk TPST Minggir, tahapan sosialisasi telah selesai dilakukan dan dapat segera dibangun tempat penampungan sampah kemudian lelang pengadaan peralatan pengolahan sampah.

"Nantinya TPST Sendangsari memiliki kuota lebih sedikit dibandingkan dengan TPST Tamanmartani. TPST Tamanmartani tiga modul sedangkan di TPST Sendangsari hanya dua modul karena memang lahannya lebih sempit" katanya.

Ia mengatakan satu modulnya kalau maksimal bisa mengelola 30 ton per hari. Jadi, di TPST Tamanmartani berkapasitas 80-90 ton sampah yang bisa dikelola, sedangkan TPST Minggir mungkin hanya sekitar 60 ton per hari.

"Dalam pengelolaan sampah di dua TPST tersebut akan diupayakan zero waste sehingga tidak menimbulkan bau yang menyebar di sekitar TPST," ujarnya.

TPST Piyungan, Bantul saat ini sudah kembali dibuka secara terbatas setelah sempat ditutup sejak 23 Juli lalu. (antara/jpnn)

Pemkab Sleman berencana membangun tiga TPST untuk mengatasi masalah sampah. Dua TPST akan segera rampung. Di sini lokasinya.

Redaktur & Reporter : Januardi Husin

Facebook JPNN.com Jogja Twitter JPNN.com Jogja Pinterest JPNN.com Jogja Linkedin JPNN.com Jogja Flipboard JPNN.com Jogja Line JPNN.com Jogja JPNN.com Jogja

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News