Kineidoscope Kembali Digelar, Sineas dari Seluruh Indonesia Berkumpul di Jogja

Kamis, 09 November 2023 – 22:49 WIB
Kineidoscope Kembali Digelar, Sineas dari Seluruh Indonesia Berkumpul di Jogja - JPNN.com Jogja
Konferensi pers festival film Kineidoscope 2023. Foto: Panitia Kine Klub UMY

jogja.jpnn.com, YOGYAKARTA - Unit kegiatan mahasiswa Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (UMY) MM Kine Klub kembali menggelar festival film Kineidoscope pada 13-16 November 2023 di IFI-LIP Yogyakarta.

Kineidoscope 2023 akan menayangkan lebih dari 70 film dari berbagai wilayah Indonesia, mulai dari Aceh hingga Papua.

Direktur Festival MM Kine Klub UMY Ziddan Fachrirobi mengatakan ini adalah kedua kalinya mereka memfestivalkan festival film.

"Sebelumnya, Kineidoscope hanya festival film biasa, tetapi sekarang kami menayangkan film-film hasil festival di Indonesia," kata Ziddan saat konferensi pers di Sekretariat AJI Yogyakarta, Kamis sore (9/11).

Film-film yang akan ditayangkan saat Kineidoscope 2023 berasal dari festival film, misalnya dari Festival Sinema Prancis, Aceh Film Festival, Jogja-NETPAC Asian Film Festival, Europe On Screen, Festival Film Papua, Festival Film Dokumenter, program Kemendikbudristek dan 14 festival lainnya.

"Kami mengajak mahasiswa dan masyarakat umum untuk menonton produksi festival film dari daerahnya masing-masing," ujarnya.

Ziddan menjelaskan bahwa tema Kineidoscope tahun ini adalah Sentranesia, yang berarti wadah berkumpulnya budaya Indonesia di sebuah festival film.

Selain menayangkan puluhan film, dia mengatakan Kineidoscope 2023 akan diselingi dengan diskusi bertajuk Arsip Film Sebagai Media Mempertemukan Orang Berinteraksi dengan Dunia Sinema.

UKM Kine Klub UMY kembali menggelar festival film Kineidoscope pada 13-16 November 2023 di Jogja. Acara itu menjadi ajang berkumpulnya para sineas.
Facebook JPNN.com Jogja Twitter JPNN.com Jogja Pinterest JPNN.com Jogja Linkedin JPNN.com Jogja Flipboard JPNN.com Jogja Line JPNN.com Jogja JPNN.com Jogja

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News