Selusin Rumah Rusak Karena Cuaca Buruk di Bantul

Selasa, 23 Januari 2024 – 18:43 WIB
Selusin Rumah Rusak Karena Cuaca Buruk di Bantul - JPNN.com Jogja
Pohon tumbang dampak cuaca ekstrem di Yogyakarta. Foto: Antara

Rumah di wilayah Dlingo Bantul butuh bahan bangunan berupa genting, usuk, reng, blandar, alat dapur, logistik kerja bakti.

Selanjutnya rumah warga di Trirenggo, Bantul, butuh terpal, di wilayah Trimulyo, Jetis butuh bahan bangunan, wilayah Kelurahan Selopamioro Imogiri butuh bahan bangunan, di Gilangharjo Pandak membutuhkan terpal.

Kemudian, rumah di Kelurahan Argorejo Sedayu dengan kebutuhan terpal dan bahan bangunan, di Nogosari Selopamioro Imogiri membutuhkan bronjong, di Gayam Jatimulyo Dlingo dengan kebutuhan logistik kerja bakti dan bahan bangunan, dan di Mangiran serta Bakungan Trimurti Srandakan butuh bahan bangunan.

Lebih lanjut dia juga mengatakan pada musim hujan saat ini masyarakat harus tetap waspada, terutama bila ada angin kencang dan hujan deras untuk menghindari dari pohon-pohon yang rimbun dan lebat, maupun tiang listrik.

"Termasuk menghindari baliho baliho karena kemungkinan roboh bila ada angin kencang, kemudian pohon, itu karena tidak kelihatan akarnya ternyata rapuh, kalau kena angin kencang roboh. Sudah banyak kejadian di pinggir jalan, juga yang kena rumah," katanya. (antara/jpnn)

Belasan rumah di Kabupaten Bantul rusak karena terdampak cuaca ekstrem yang terjadi seminggu terakhir.

Redaktur & Reporter : Januardi Husin

Facebook JPNN.com Jogja Twitter JPNN.com Jogja Pinterest JPNN.com Jogja Linkedin JPNN.com Jogja Flipboard JPNN.com Jogja Line JPNN.com Jogja JPNN.com Jogja

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News