Musim Liburan Sekolah Tiba, Dishub Imbau Masyarakat Bijak Memilih Bus

Kamis, 27 Juni 2024 – 17:04 WIB
Musim Liburan Sekolah Tiba, Dishub Imbau Masyarakat Bijak Memilih Bus - JPNN.com Jogja
Ilustrasi: masyarakat yang ingin liburan diimbau bijak memilih angkutan penumpang. Foto: Ricardo/JPNN.com

jogja.jpnn.com, YOGYAKARTA - Dinas Perhubungan Kota Yogyakarta mewanti-wanti masyarakat agar memilih angkutan pariwisata yang layak pada masa liburan sekolah.

Imbauan ini sebagai upaya dalam meningkatkan keselamatan penumpang.

Kepala Bidang Angkutan Jalan dan Keselamatan Lalu Lintas Dinas Perhubungan Kota Jogja Hary Purwanto mengatakan imbaun terkait keselamatan ini penting mengingat belum lama ini sering terjadi insiden yang melibatkan bus pariwisata.

"Kami imbau kepada para pelaku kegiatan wisata baik itu jasa angkutan wisata, para penggunanya seperti sekolah dan masyarakat untuk bisa memilih angkutan wisata yang berkeselamatan,” kata Hary, Rabu (26/6).

Menurut Hary, ada beberapa hal yang perlu dipastikan sebelum memilih angkutan pariwisata.

“Yang perlu dipastikan yaitu terkait dengan perizinannya seperti izin operasi, terkait kondisi kendaraan dibuktikan dengan dokumen uji KIR," katanya.

Selain itu, Hary menegaskan sang sopir harus memiliki surat izin mengemudi (SIM) BI atau BII umum.

Adapun izin terkait penyelenggaraan angkutan dapat dicek di kartu pengawasan yang diterbitkan Kementerian Perhubungan atau melalui situs https:/spionam/dephub.go.id. (mcr25/jpnn)

Dinas Perhubungan Kota Jogja menegaskan keselamatan penumpang sebagai prioritas sehingga harus bijak memiliki bus pariwisata.

Redaktur : Januardi Husin
Reporter : M. Sukron Fitriansyah

Facebook JPNN.com Jogja Twitter JPNN.com Jogja Pinterest JPNN.com Jogja Linkedin JPNN.com Jogja Flipboard JPNN.com Jogja Line JPNN.com Jogja JPNN.com Jogja

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia