Mayat Tergantung Bikin Geger Warga Kulon Progo, Identitasnya Belum Terungkap
jogja.jpnn.com, YOGYAKARTA - Artikel ini tidak ditujukan menginspirasi siapa pun untuk melakukan tindakan serupa. Jika Anda merasakan gejala depresi dengan kecenderungan untuk bunuh diri, segeralah berkonsultasi kepada psikolog, psikiater, atau pihak-pihak yang kompeten di bidang kesehatan mental.
Warga kelurahan Wates, Kecamatan Wates, Kabupaten Kulon Progo digegerkan dengan penemuan orang tewas dalam posisi tergantung pada Rabu (9/10).
Korban tanpa identitas ditemukan sekitar pukul 08.00 WIB di sebuah ruko bekas pasar burung.
Kasi Humas Polres Kulon Progo AKP Noviartuti mengatakan penemuan mayat tersebut bermula saat warga mencium bau menyengat.
"Kemudian saksi berdua mengecek sumber bau melalui pintu timur dan melihat seorang yang tergantung," katanya.
Peristiwa ini lalu dilaporkan ke Polsek Wates untuk penanganan lebih lanjut.
Hasil pemeriksaan tim inafis tidak ditemukan tanda-tanda penganiayaan. Korban diduga tewas karena bunuh diri.
"Sampai saat ini jenazah belum dapat diidentifikasi," ujarnya.
Seseorang yang diduga tewas gantung diri ditemukan warga di ruko bekas pasar burung Wates, Kulon Progo. Hingga kini identitas korban belum diketahui.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News