Lihat Tuh, Pria yang Menganiaya Remaja di Jogja dengan Celurit

jogja.jpnn.com, YOGYAKARTA - Seorang pria diamankan polisi karena membuat kegaduhan di halaman depan SMK Negeri 1 Yogyakarta pada Minggu (23/10).
Pria berinisial A alias N (24) warga Pringgokusuman itu diduga melakukan penganiayaan menggunakan benda tajam.
Aksinya tersebut melukai bagian kepala kedua korban, ETS (14) dan MEAP (15).
Menurut Kasihumas Polresta Yogyakarta AKP Timbul Sasana Raharja, awalnya pelaku menghubungi korban untuk datang menyelesaikan kesalahpahaman di Balai Warga RW 021 Sutodirjan.
"Saat bertemu terjadi cek-cok yang didengar warga sehingga diminta untuk pergi," kata AKP Timbul, Selasa (25/10).
Menurutnya, mereka lantas menuju halaman depan SMK Negeri 1 Yogyakarta, tetapi belum terjadi kesepakatan.
Pada saat obrolan sedang berjalan, tiba-tiba pelaku nekat mengayunkan celurit ke arah korban.
"Keduanya mengarah masing-masing di bagian kepala. Kemudian, kedua korban berusaha pergi," katanya.
Seorang pemuda Yogyakarta nekat menganiaya remaja belasan tahun. Begini kronologinya.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News