Organisasi Sayap PDIP Mendesak Polisi Segera Menangkap Penusuk Santri di Jogja

Kamis, 24 Oktober 2024 – 19:30 WIB
Organisasi Sayap PDIP Mendesak Polisi Segera Menangkap Penusuk Santri di Jogja - JPNN.com Jogja
Ilustrasi - Kasus penusukan di Jogja. Foto: dok.JPNN.com

jogja.jpnn.com, YOGYAKARTA - Dewan Pimpinan Nasional (DPN) Relawan Perjuangan Demokrasi (Repdem) mendesak polisi segera menangkap pelaku penusukan terhadap santri di Jalan Parangtritis, Kota Yogyakarta pada Rabu (23/10).

Ketua DPN Repdem Antonius Fokki Ardiyanto mengatakan upaya menangkap pelaku semestinya tidak sulit karena banyak CCTV dan video yang beredar di media sosial.

Menurut Fokki, langkah cepat harus diambil untuk menjaga kondusifitas Kota Yogyakarta. 

Organisasi sayap dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) ini  menilai kasus serupa sudah sering terjadi di Yogyakarta sehingga ketegasan kepolisian sangat diharapkan. 

Pihaknya meminta agar kasus dapat diusut kurang dari 2x24 jam.

"Kami sebagai salah satu elemen warga asli Yogyakarta juga mengimbau kepada saudara lain untuk bisa menjaga harmoni di Yogyakarta," ujarnya, Kamis (24/10).

Fokki menegaskan pentingnya saling menghargai dan menghormati antarsesama.

"Marilah kita berharmoni bergandengan tangan memajukan Yogyakarta yang kita huni bersama," katanya.

Organisasi sayap dari PDIP meminta polisi segera menangkap pelaku penusukan terhadap santri di Yogyakarta.
Facebook JPNN.com Jogja Twitter JPNN.com Jogja Pinterest JPNN.com Jogja Linkedin JPNN.com Jogja Flipboard JPNN.com Jogja Line JPNN.com Jogja JPNN.com Jogja

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News