Sumidi Salat Berjemaah, Motornya Digondol Maling

jogja.jpnn.com, YOGYAKARTA - Kasus pencurian sepeda motor terjadi di Masjid Al-Falaah Dusun Kaliwiru RT 20 RW 10, Kelurahan Tuksono, Kapanewon Sentolo, Kulon Progo pada Minggu (23/1).
Peristiwa nahas tersebut terjadi saat memasuki jam salat Zuhur.
Berdasarkan keterangan pihak kepolisian, pemilik sepeda motor Honda Vario tersebut adalah Sumidi (47) warga setempat.
Baca Juga:
Kronologis kejadian bermula saat Sumidi hendak menunaikan ibadah salat Zuhur di masjid tersebut.
Sesampainya di lokasi, ia memarkir sepeda motor di sisi timur masjid.
Entah apa yang dipikirkan Sumidi saat itu. Ia justru menaruh kunci kendaraannya di dashboard.
Kemudian, ia memasuki masjid untuk menunaikan salat berjamaah.
Usai menunaikan ibadah, Sumidi bergegas pulang.
Siang itu Sumidi (47) menunaikan salat Zuhur di lingkungan rumahnya memakai kendaraan Honda Vario. Usai salat itu ia justru dibuat bingung dan kaget. Ada apa?
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News