Beratnya Latihan PSIM Yogyakarta, Capek Menempa Fisik, tetap Belajar Taktik
jogja.jpnn.com, YOGYAKARTA - PSIM Jogja mematangkan persiapan mereka menyongsong kompetisi Liga 2 dengan menggelar latihan di Stadion Sultan Agung pada Senin (6/6) pagi.
Pelatih PSIM Yogyakarta Imran Nahumarury mengatakan menu latihan yang dijalani para pemain sedikit berbeda dengan hari sebelumnya.
“Hari ini kami mulai dari strength dan endurance. Intinya, kami kembalikan kondisi mereka. Strength mereka kami kuatkan, besok atau nanti mungkin ada endurance," jelasnya seusai memimpin latihan.
Selain itu, tim pelatih juga menyelipkan taktikal game di sela-sela latihan tersebut.
"Meskipun kondisi mereka capek, tetapi tetap kami selipkan tactical di situ," imbuhnya.
Imran mengatakan sore nanti Laskar Mataram akan kembali menggelar latihan yang fokus pada defending dan art of defending selama satu minggu.
"Jadi, misalnya hari ini strength, nanti sore defending, besok endurance, sorenya defending, selama satu minggu itu,” tambahnya.
PSIM Jogja sendiri mulai meningkatkan intensitas latihan yang didasari pada data hasil tes fisik pemain.
PSIM Yogyakarta mulai meningkatkan intensitas latihan mereka pada Senin (6/6). Fisik ditempat, latihan taktik jalan terus.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News