Inilah Daftar Skuad Timnas U-20 untuk Piala Asia 2023, Minus 1 Pemain Penting

Jumat, 24 Februari 2023 – 11:34 WIB
Inilah Daftar Skuad Timnas U-20 untuk Piala Asia 2023, Minus 1 Pemain Penting - JPNN.com Jogja
Skuad Timnas U-20 Indonesia yang akan berlaga di Piala Asia 2023. Foto: Dok. PSSI

jogja.jpnn.com, YOGYAKARTA - Timnas U-20 Indonesia akan berlaga di Piala Asia 2023 di Uzbekistan pada 1-18 Maret.

Pelatih Timnas U-20 Indonesia Shin Tae-yong sudah menetapkan 23 pemain yang akan berjuang di kompetisi tersebut.

Namun, Skuad Garuda Muda dipastikan tidak diperkuat oleh Marselino Ferdinan yang kini tengah membela klub Belgia, KMSK Deinze.

“Kami siap mengikuti turnamen dan terus memperbaiki setiap kekurangan. Untuk Marselino, dia akan bergabung pada April saat pemusatan latihan persiapan Piala Dunia U-20 2023,” ujar Shin dikutip dari laman resmi PSSI.

Para pemain yang dipanggil Shin terdiri dari nama-nama yang langganan masuk Timnas U-20, seperti Cahya Supriadi, Muhammad Ferarri, Arkhan Fikri, Zanadin Fariz, dan Ronaldo Joybera Kwateh.

Selain itu, ada beberapa sosok debutan seperti Hugo Samir dan bek yang baru berusia 16 tahun Sulthan Zaky. Sulthan Zaky sebelumnya memperkuat Timnas U-16 Indonesia yang berhasil merebut trofi juara Piala AFF U-16 2022.

Hugo Samir mengaku bahagia dengan kepercayaan Shin Tae-yong kepadanya untuk membela Indonesia di Piala Asia U-20.

“Saya senang dipilih pelatih untuk berjuang bersama timnas di Piala Asia U-20 2023. Saya akan berlatih keras, berjuang, dan memberikan penampilan maksimal demi hasil terbaik,” kata dia.

Pelatih Timnas U-20 Indonesia Shin Tae-yong sudah menetapkan nama-nama pemain yang akan berlaga di Piala Asia. Siapa saja mereka?
Facebook JPNN.com Jogja Twitter JPNN.com Jogja Pinterest JPNN.com Jogja Linkedin JPNN.com Jogja Flipboard JPNN.com Jogja Line JPNN.com Jogja JPNN.com Jogja

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News