Kata Ifan Nanda Soal Regulasi Baru Liga 1

Kamis, 18 Mei 2023 – 10:58 WIB
Kata Ifan Nanda Soal Regulasi Baru Liga 1 - JPNN.com Jogja
Bek muda PSS Sleman Ifan Nanda. Foto: MO PSS Sleman

Berposisi sebagai bek tengah bukanlah perkara mudah bagi pemain asli Kudus, Jawa Tengah ini, meskipun dia menjadi langganan sebelas utama pada musim lalu. Dia harus bersaing ketat memperebutkan posisi tersebut mengingat posisi bek tengah juga diisi pemian asing.

“Hal yang saya lakukan untuk mendapatkan tempat di tim utama, saya maksimal saat berlatih. Kemudian, selalu menjaga kondisi supaya bisa bersaing dengan pemain lain ke depannya,” katanya.

Dalam surat yang dikirimkan oleh PT LIB kepada peserta Liga 1 2023/2024, diatur beberapa hal berikut ini:
1. Kuota maksimal pemain per klub maksimal 35 pemain, dengan ketentuan batas usia pemain minimum kelahiran 1 Juli 2006.
2. Kewajiban memainkan pemain minimal satu pemain U-23 (kelahiran maksimal 1 Juli 2001) dalam starting XI dengan durasi bermain minimal 45 menit. Jika pemain tersebut digunakan untuk Timnas, penggantinya diperbolehkan menggunakan pemain lainnya yang sudah terdaftar pada klub.
3. Kuota pemain asing yang didaftarkan sebanyak lima, ditambah satu pemain yang berasal dari kawasan ASEAN. Seluruhnya dapat dimainkan dalam setiap pertandingan.
4. Periode Transfer Matching System (TMS):
- Periode I: 12 Juni–3 September 2023
- Periode II: 1-28 November 2023
5. Khusus untuk kompetisi Liga 1, pendaftaran pemain akan ditutup pada 20 Juli 2023.

Selain itu, PT LIB juga mengatur tentang rencana penggunaan VAR yang akan direalisasikan pada putaran kedua Liga 1 2023/2024.

Oleh karena itu, setiap klub diminta untuk mempersiapkan diri, seperti menaikkan kekuatan pencahayaan stadion menjadi minimal 1200 Lux, mulai memperbaharui teknologi pencahayaan dengan penggunaan lampu jenis LED, dan menggunakan LED Board dalam implemetasi komersial di perimeter stadion. (mar3/jpnn)

Bek tengah PSS Sleman Ifan Nanda menyambut baik aturan tentang kewajiban klub memainkan pemain muda.

Redaktur & Reporter : Januardi Husin

Facebook JPNN.com Jogja Twitter JPNN.com Jogja Pinterest JPNN.com Jogja Linkedin JPNN.com Jogja Flipboard JPNN.com Jogja Line JPNN.com Jogja JPNN.com Jogja

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News