PSS Sleman Wajib Menang, Hokky Caraka Jadi Ujung Tombak

Minggu, 13 Agustus 2023 – 13:20 WIB
PSS Sleman Wajib Menang, Hokky Caraka Jadi Ujung Tombak - JPNN.com Jogja
Hokky Caraka akan jadi ujung tombak dalam laga PSS Sleman vs Bhayangkara FC. Foto: MO PSS Sleman

jogja.jpnn.com, YOGYAKARTA - PSS Sleman akan menjamu Bhayangkara Presisi Indonesia FC di Stadion Maguwoharjo, Sleman pada Minggu (13/8).

Berbekal tiga poin yang mereka dapat pekan lalu, pemain PSS Sleman ingin mempersembahkan kemenangan di hadapan pendukungnya.

Dalam tujuh laga yang sudah dimainkan musim ini, Super Elja sama sekali belum pernah menang di kandang.

Kapten PSS Sleman Kim Jeffrey Kurniawan mengatakan laga sore nanti adalah momentum yang tepat untuk mempersembahkan tiga poin di hadapan fan PSS.

“Menang di laga tandang seharusnya lebih sulit karena di kandang kami didukung langsung oleh suporter sendiri," ujar dia saat konferensi pers pada Sabtu (12/8).

Pemain kelahiran Jerman itu tidak bisa menjelaskan secara detail kenapa mereka justru kesulitan menang di kandang sendiri.

“Memang saat ini PSS sulit menang di kandang. Jujur hal tersebut sangat susah untuk dijelaskan,” ucap dia.

Menurut dia, sore ini adalah kesempatan emas untuk membuktikan diri. Mereka harus mengerahkan segala tenaga untuk mengalahkan Bhayangkara FC yang secara posisi lebih rendah dari PSS.

PSS Sleman bertekad untuk menang melawan Bhayangkara FC karena bermain di hadapan pendukungnya sendiri. Hokky Caraka akan menjadi ujung tombak.
Facebook JPNN.com Jogja Twitter JPNN.com Jogja Pinterest JPNN.com Jogja Linkedin JPNN.com Jogja Flipboard JPNN.com Jogja Line JPNN.com Jogja JPNN.com Jogja

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News