Coach Risto Punya Rencana Perubahan di PSS Sleman
jogja.jpnn.com, YOGYAKARTA - PSS Sleman akan bertandang ke markas PSIS Semarang untuk melakoni laga pekan ke-21 Liga 1 2023/2024 di Stadion Jatidiri, Semarang pada Minggu sore (3/12).
Tim berjuluk Super Elja itu baru saja meraih tiga poin saat melawan Barito Putera pekan lalu. Sebelumnya, Kim Jefrrey Kurniawan dan kawan-kawan sudah puasa kemenangan pada sepuluh laga.
Pelatih baru PSS Sleman Risto Vidakovic mengatakan dia telah merencanakan perubahan agar timnya bisa memperbaiki posisi di klasemen Liga 1.
Namun, menurut dia, perubahan itu akan dilakukan dengan proses, yaitu meraih hasil positif di setiap pertandingan.
"Kami masih dalam proses untuk maju. Kami butuh sebuah perubahan, rencana pertandingan dan lainnya. Tidak mungkin untuk merubah semuanya dalam satu momen. Jadi, kam akan bergerak selangkah demi langkah," ujar dia saat konferensi pers menjelang laga melawan PSI Semarang, Sabtu (2/12).
Oleh karena itu, Coach Risto bertekad meraih poin pada laga tandang melawan PSIS Semarang. Risto menegaskan bahwa sangat penting untuk meraih kemenangan di kandang lawan.
"Kami mendapatkan kepercayaan diri dan kami bekerja keras. Saya pikir tim bekerja dengan bagus pekan ini. Semoga kami melakukan sesuatu yang kami ekspektasikan di pertandingan besok," ujar dia.
Penjaga gawang PSS Sleman Anthony Pinthus mengaku tidak sabar untuk menjalani laga melawan PSIS Semarang.
Pelatih PSS Sleman Risto Vidakovic mengatakan dia sudah memiliki rencan perubahan di tubuh PSS Sleman, tetapi...
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News