Pemain Asing PSS Sleman Terkesima dengan Fanatisme Suporter

Jumat, 19 Juli 2024 – 07:30 WIB
Pemain Asing PSS Sleman Terkesima dengan Fanatisme Suporter - JPNN.com Jogja
Pemain baru PSS Sleman Philemon Ofosu-Ayeh. Foto: MO PSS Sleman

jogja.jpnn.com, YOGYAKARTA - PSS Sleman kembali memboyong pemain asing ke Bumi Sembada.

Pemain berpaspor Ghana Philemon Ofosu-Ayeh akan memperkuat lini pertahanan PSS musim ini.

Catatan karier Philemon di sepak bola cukup mentereng. Ia pernah berkostum klub Liga Inggris Wolverhampton Wanderers.

Ia mengaku terkesima dengan fanatisme suporter PSS Sleman meski baru memulai debut di Liga Indonesia musim ini.

“PSS memiliki basis suporter besar dengan fanatismenya yang luar biasa. Melihat tayangan melalui video pertandingan PSS, stadion penuh sesak dan pendukung PSS sangat kreatif," katanya, Kamis (18/7).

Pemain dengan tinggi 183 centimeter tersebut tidak sabar tampil di hadapan ribuan suporter PSS.

Bersama PSS, Philemon bertekad membawa timnya melangkah jauh di kompetisi Liga 1.

“Tujuan saya adalah membantu tim dengan segala cara yang memungkinkan. Hal yang sangat penting, yakni mengawali musim dengan baik dan kemudian kami mengambil langkah terbaik," kata Philemon. (mcr25/jpnn)

Pemain asing PSS Sleman ini mengaku takjub dengan fanatisme suporter PSS Sleman.

Redaktur : Januardi Husin
Reporter : M. Sukron Fitriansyah

Facebook JPNN.com Jogja Twitter JPNN.com Jogja Pinterest JPNN.com Jogja Linkedin JPNN.com Jogja Flipboard JPNN.com Jogja Line JPNN.com Jogja JPNN.com Jogja

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News