Diwarnai Pengecekan VAR, PSS Sleman tetap Menang Besar
Lini belakang PSS sempat terganggu karena bek veteran Fachrudin Aryanto ditarik keluar lapangan akibat pelipis sobek. Ia digantikan pemain muda Achmad Figo Ramadani pada menit ke-24.
Menjelang turun minum, PSS mendapat dua peluang bagus untuk memperbesar keunggulan. Pertama dari Hokky yang tembakan lemahnya ditangkap kiper Barito dengan mudah, serta tembakan Danilo yang membentur tiang kiri gawang tuan rumah.
Asa Barito untuk mendapatkan minimal satu poin sempat menyala saat Lucas Morelatto memanfaatkan tendangan sudut untuk mencetak gol. Namun, setelah ditinjau wasit, gol itu tidak disahkan karena ia dalam posisi offside.
Di tengah upaya keras Barito mengejar ketertinggalan, justru gawang mereka kembali kemasukan pada menit ke-60.
Pemain pengganti, Muhammad Firly, melakukan kekeliruan saat mengoperkan bola ke sisi belakang. Bola kemudian direbut Hokky yang menyodorkannya kepada Gustavo Tocantins untuk dikonversi menjadi gol. 3-0 untuk PSS.
Itu gol perdana Gustavo Contantins dalam Liga 1 musim ini.
Hasil itu membuat PSS Sleman untuk sementara keluar dari dasar klasemen Liga 1 dengan capaian lima poin.
Sedangkan Barito Putera tertahan di posisi 13 dengan raihan delapan poin dari delapan laga. (antara/jpnn)
PSS Sleman berhasil mendapatkan poin penuh saat melakoni laga tandang melawan Barito Putera di Stadion Sultan Agung Bantul.
Redaktur & Reporter : Januardi Husin
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News