Tingkat Partisipasi Pilkada di DIY 70 Persen, 3 Daerah Ini Paling Tinggi

Jumat, 29 November 2024 – 09:50 WIB
Tingkat Partisipasi Pilkada di DIY 70 Persen, 3 Daerah Ini Paling Tinggi - JPNN.com Jogja
Ilustrasi - Tingkat partisipasi pemilih di DIY. Foto: Ricardo/JPNN

jogja.jpnn.com, YOGYAKARTA - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) mencatat tingkat partispasi masyarakat di Pilkada 2024 mencapai angka 70 persen.

Ketua KPU DIY Ahmad Shidqi menyebut rata-rata tingkat partispasi tersebut terjadi di lima kabupaten/kota.

"Tentu ini angka pastinya tetap disampaikan pascapenetapan atau rekapitulasi di tingkat kabupaten," kata Ahmad Shidqi, Kamis (28/11).

Perhitungan angka partisipasi dilakukan dengan cara jumlah kehadiran masyarakat dibagi dengan data pemilih tetap (DPT).

"Ini sebuah capaian yang kami syukuri karena memang pilkada itu berbeda dengan pemilu nasional sehingga faktor yang mendorong masyarakat dalam pemilu beda," katanya.

Divisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih, Partisipasi Masyarakat, dan SDM KPU DIY Sri Surani menambahkan tingkat partisipasi paling tinggi berada di Kabupaten Bantul.

"Dari hasil pemantauan kami kemarin di angka di atas 70 persen. Kalau paling tinggi mungkin di Bantul, kemudian Gunungkidul, Sleman juga 70an persen ke atas," kata Sri.

Ia menegaskan saat ini proses tersebut masih berjalan sehingga harapannya tingkat partisipasi masyarakat lebih tinggi lagi. (mcr25/jpnn)

KPU DIY mengungkapkan partisipasi masyarakat di pilkada 2024 sebesar 70 persen. Ada tiga daerah yang paling tinggi.

Redaktur : Januardi Husin
Reporter : M. Sukron Fitriansyah

Facebook JPNN.com Jogja Twitter JPNN.com Jogja Pinterest JPNN.com Jogja Linkedin JPNN.com Jogja Flipboard JPNN.com Jogja Line JPNN.com Jogja JPNN.com Jogja

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News