Begini Visi Misi Gubernur DIY Periode 2022-2027, Menyongsong Abad Samudra Hindia

Senin, 08 Agustus 2022 – 17:40 WIB
Begini Visi Misi Gubernur DIY Periode 2022-2027, Menyongsong Abad Samudra Hindia - JPNN.com Jogja
Penyampaian visi misi calon Gubernur DIY periode 2022-2027 pada Senin (8/8). Foto: Humas Pemda DIY

Mengenai Collaboration and Global Governance, kaitannya adalah dengan kerja sama yang dapat dilakukan untuk meningkatkan perlindungan sumberdaya samudra.

Sri Sultan mengatakan beberapa hal yang dapat diatur, seperti tata kelola penangkapan ikan, pencemaran samudra, mitigasi perubahan iklim, dan permasalahan yang menyangkut isu sistemik. 

Kemudian, The Maritime Silk Road atau jalur Sutera Maritim dianggap sebagai kekuatan penting kekuasaan politik dan ekonomi.

Terdapat tiga arteri utama yang masuk di dalamnya. 

“Pertama, arteri yang menghubungkan China dengan Eropa melalui Laut China Selatan, Sumatra Hindia, Laut Mediterania, dan menuju Atlantik. Kedua, menghubungkan China dengan Australia dan Selandia Baru melalui Laut China Selatan, dan melewati perairan sekitar Indonesia," jelasnya 

Selanjutnya, arteri ketiga membentang melalui Samudra Arktik, melewati sepanjang pantai utara Rusia untuk terhubung dengan wilayah Nordik dan bagian lain Eropa melewati Kanada.

Pada penyampaian visi misi ini, turut hadir Wakil Gubernur DIY KGPAA Paku Alam X. 

Kemudian, turut hadir bupati, wali kota, kepala OPD DIY, Forkominda DIY serta perwakilan Keraton Ngayogyakarta Hadiningrat dan Pura Pakualaman.

Sri Sultan Hamengku Buwono X menyampaikan visi misi calon Gubernur DIY pada Senin (8/8). Begini visi misinya.
Facebook JPNN.com Jogja Twitter JPNN.com Jogja Pinterest JPNN.com Jogja Linkedin JPNN.com Jogja Flipboard JPNN.com Jogja Line JPNN.com Jogja JPNN.com Jogja

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News