Ganjar ke Jogja, Capres Pertama yang Bertemu Sultan

Kamis, 28 Desember 2023 – 09:03 WIB
Ganjar ke Jogja, Capres Pertama yang Bertemu Sultan - JPNN.com Jogja
Capres Ganjar Pranowo seusai berbincang dengan Gubernur DIY Sultan HB X. Foto: Antara

"Ya enggak lah, debat ya latihan sendiri," ucap Ganjar.

Namun, Ganjar mengakui kesempatan itu juga dimanfaatkan untuk meminta doa restu Raja Keraton Yogyakarta itu.

"Selalu kalau bertemu sesepuh, minta doa restu. Ya, pokoknya doa restu untuk keselamatan apa pun, ya pencalonan, ya bangsa ini, semuanya," kata dia.

Ganjar juga menepis bahwa dirinya datang untuk meminta dukungan khusus ihwal pencapresannya kepada Sultan HB X.

"Dukungan apa? Seluruh masyarakat Yogyakarta kita mintai dukungannya. Saya dari Solo ada acara di sini, sudah janjian sama beliau. Dahulu mau silaturahmi, tetapi baru bisa ada kesempatan hari ini," ucap Ganjar.

Sultan HB X mengakui bahwa Ganjar Pranowo merupakan capres pertama peserta Pemilu 2024 yang secara khusus menemui dirinya.

Dia menegaskan bahwa sebagai abdi negara dirinya terikat dengan Undang-Undang (UU) yang tidak memperbolehkan memberikan dukungan kepada salah satu capres.

"Aku ini 'dudu' (bukan) kader partai. Ada Undang-Undang melarang. Ya, Pak Ganjar mau bertemu, ya, saya terima, memang (rencana) sudah lama. Mengobrol saja," kata Sultan HB X. (antara/jpnn)

Ganjar Pranowo menjadi capres pertama yang datang menemui Gubernur DIY Sri Sultan Hamengku Buwono X. Apa yang dibicarakan?

Redaktur & Reporter : Januardi Husin

Facebook JPNN.com Jogja Twitter JPNN.com Jogja Pinterest JPNN.com Jogja Linkedin JPNN.com Jogja Flipboard JPNN.com Jogja Line JPNN.com Jogja JPNN.com Jogja

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News