Di Hadapan Para Kiai Muda, Jokowi Ungkap Rencananya Setelah Tak Jadi Presiden

Kamis, 19 September 2024 – 21:45 WIB
Di Hadapan Para Kiai Muda, Jokowi Ungkap Rencananya Setelah Tak Jadi Presiden - JPNN.com Jogja
Pengasuh Ponpes Ora AJI, Gus Miftah. Foto: Antara

jogja.jpnn.com, YOGYAKARTA - Presiden Joko Widodo berkunjung ke Pondok Pesantren Ora Aji di Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) pada Kamis pagi (19/9).

Jokowi datang ke Sleman untuk menghadiri acara pertemuan kiai muda se-Jawa dan peringatan hari ulang tahun ke-12 Ponpes Ora Aji.

Pengasuh Ponpes Ora Aji Miftah Maulana Habiburrahman atau Gus Miftah mengungkapkan beberapa hal yang menjadi perbincangan Jokowi dengan para kiai muda.

Salah satu yang disampaikan Jokowi adalah tentang rencana setelah presiden dan wakil presiden terpilih dilantik pada 20 Oktober 2024.

Menurut Miftah, setelah Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka resmi dilantik, Jokowi ingin beristirahat selama satu atau dua pekan di Solo, Jawa Tengah.

Setelah itu, Presiden Jokowi berencana berkeliling menemui masyarakat.

"Setelah 20 Oktober saya akan tidur seminggu, dua minggu di Solo, setelah itu saya ingin keliling menjumpai masyarakat saja. Soal pemerintahan urusan Pak Prabowo-Gibran," kata Miftah menirukan ucapan Jokowi.

Selain itu, Miftah juga menyampaikan pesan Jokowi untuk mengawal transisi kepemerintahan yang baru.

Presiden Jokowi mengungakapkan rencananya setelah tidak lagi menjadi Presiden RI, terhitung sejak 20 Oktober 2024. Apa itu?
Facebook JPNN.com Jogja Twitter JPNN.com Jogja Pinterest JPNN.com Jogja Linkedin JPNN.com Jogja Flipboard JPNN.com Jogja Line JPNN.com Jogja JPNN.com Jogja

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News