Unjuk Kepedulian, Warga dan Komunitas Trail Susun Ban Bekas di Tebing Bukit Bego
jogja.jpnn.com, BANTUL - Komunitas sepeda motor trail Indonesian Offroad Federation (IOF) 2×1 Yogyakarta dan warga Dusun Kedung Buweng menunjukkan kepedulian dengan membuat pengaman jalur dari ban bekas di sekitar tebing Jl. Imogiri - Dlingo pada Senin (7/2) sore.
Dari pantauan JPNN.com, mobil pick up silih berganti datang membawa ban-ban bekas kendaraan roda dua dan empat.
Selanjutnya, ban tersebut disusun menumpuk di sisi utara jalan.
Menurut anggota IOF2X1 Yogyakarta Agus Ungu, inisiatif ini dilakukan sendiri oleh beberapa warga dan komunitasnya dengan tujuan sebagai pengaman sementara.
Ada ratusan ban bekas yang sudah terkumpul dan disusun oleh pemuda-pemuda tersebut.
"Rencananya (penyusunan ban) masih sampai besok," imbuhnya.
Agus menambahkan bahwa ban-ban tersebut didapatkan dari beberapa rekan komunitas sepeda motor trail.
Dengan adanya pengaman sementara dari ban bekas tersebut ia berharap lokasi tersebut setidaknya menjadi lebih aman.
Kepedulian ditunjukkan oleh warga Kedung Buweng dan komunitas sepeda motor trail IOF2X1 Yogyakarta dengan membuat pengaman sementara di sekitar Jl. Imogiri - Dlingo pada Senin (7/2) sore.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News