Perjuangan Anak Buruh Tani yang Lolos UTBK-SBMPTN UNY, Kuliah Gratis Sampai Lulus
Dia akhirnya menikmati hari-hari bergelut dengan soal-soal seputar tes UTBK-SBMPTN.
Orang tua Qotrun sebetulnya menginginkan anak mereka kuliah di perguruan tinggi sekitar Purwokerto.
Namun, guru BK Qotrun justru mengatakan agar ia kuliah di tempat yang diinginkannya.
Kedua orang tuanya akhirnya lunak dan memberikan lampu hijau untuk Qotrun kuliah sesuai keinginannya.
"Apa pun hasilnya itulah yang terbaik untuk Qotrun dan inilah jalan rejekinya," kata sang ibu.
Selain dinyatakan lolos di UNY, payung keberuntungan juga memberikan nafas lega bagi kedua orang tua Qotrun.
Anaknya tersebut diterima di UNY dengan beasiswa Kartu Indonesia Pintar Kuliah (KIPK).
Dengan begitu orang tuanya yang bekerja sebagai buruh tani harian dan pedagang kecil tidak pusing memikirkan biaya kuliah anaknya tersebut.
Anak buruh tani harian asal Cilacap ini berhasil lolos UTBK-SBMPTN di Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) tanpa biaya. Simak perjuangannya.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News