Pesan Moral Sri Sultan HB X kepada Peserta Pesparawi Nasional XIII

Selasa, 21 Juni 2022 – 10:00 WIB
Pesan Moral Sri Sultan HB X kepada Peserta Pesparawi Nasional XIII - JPNN.com Jogja
Sri Sultan HB X saat membuka acara Pesparawi XIII di Yogyakarta. Foto: Humas Pemda DIY

jogja.jpnn.com, YOGYAKARTA - Gubernur DIY Sri Sultan Hamengku Buwono X membuka Pesta Paduan Suara Gerejawi (Pesparawi) XIII pada Senin (20/6).

Pesparawi Nasional XIII akan berlangsung pada 19 - 26 Juni mendatang. 

Menurut Sri Sultan Hamengku Buwono X, Pesparawi selaras dengan ajaran moral khas Jogja yakni Sawiji, Greget, Sengguh dan Ora Mingkuh.

Ia menegaskan pentingnya pemaknaan keempat ajaran moral tersebut yang merupakan buah pikir Sri Sultan Hamengku Buwono I, peletak dasar Kasultanan Yogyakarta. 

“Sawiji berarti penjiwaan total tanpa menjadi tak sadarkan diri, Greget adalah bersemangat tanpa menjadi kasar, Sengguh adalah percaya diri namun tetap low profile dan Ora Mingkuh adalah pantang mundur, dengan disiplin dan tanggung jawab,” jelasnya.

Menurut Sri Sultan, keempat ajaran tersebut mewakili totalitas ideal manusia dalam kehidupan baik hubungannya dengan sesama maupun Tuhan.

Ngarsa Dalem berharap setiap peserta dapat memancarkan energi positif, menjunjung tinggi sportivitas selama perlombaan serta saling mengapresiasi satu sama lain.

Sebagai tuan rumah Pesparawi XIII, Sri Sultan juga berharap setiap peserta juga dapat mengenal nilai budaya dan kearifan lokal Daerah Istimewa Yogyakarta.

Gubernur DIY Sri Sultan Hamengku Buwono X membuka Pesparawi XIII pada Senin (20/6). Ngarsa Dalem punya pesan mendlaam untuk para peserta.
Facebook JPNN.com Jogja Twitter JPNN.com Jogja Pinterest JPNN.com Jogja Linkedin JPNN.com Jogja Flipboard JPNN.com Jogja Line JPNN.com Jogja JPNN.com Jogja

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News