Begini Pengamanan Malam 1 Suro di Bantul, Antisipasi Kemacetan

Jumat, 29 Juli 2022 – 20:10 WIB
Begini Pengamanan Malam 1 Suro di Bantul, Antisipasi Kemacetan - JPNN.com Jogja
Rakor pengamanan malam 1 Suro di Kabupaten Bantul. Foto: Humas Polres Bantul

jogja.jpnn.com, BANTUL - Polres Bantul telah mempersiapkan pengamanan dalam perayaan 1 Suro di wilayah Pantai Selatan pada Jumat (29/7) malam.

Antisipasi tersebut dibahas dalam rakor bersama dengan sejumlah perwakilan Dinas Pariwisata Bantul, BPBD Bantul, Dinas Perhubungan Bantul, Satpol PP Bantul dan PPK hingga Paksikaton.

Menurut Kapolres Bantul AKPB Ihsan, pengamanan akan difokuskan di kawasan Parangtritis dan Parangkusumo.

"Kegiatan rakor ini diselenggarakan dengan maksud sebagai langkah awal pelaksanaan pengamanan malam 1 Suro agar dapat berjalan lancar," kata kapolres pada Kamis (28/7).

Selain kawasan pantai, antisipasi juga dilakukan dengan rekayasa lalu lintas.

Rekayasa lalu lintas tersebut diterapkan dari Simpang tiga Pundong.

"Hal ini untuk mencegah terjadinya kemacetan khususnya di Jembatan Kretek," jelasnya.

Petugas gabungan tadi bakal ditempatkan di penggal-penggal jalan menuju kawasan Parangtritis. (mcr25/jpnn)

Polres Bantul telah mempersiapkan antisipasi pengamanan dalam perayaan 1 Suro pada Jumat (29/7) malam. Ada pengalihan arus lalu lintas.

Redaktur : Januardi Husin
Reporter : M. Syukron Fitriansyah

Facebook JPNN.com Jogja Twitter JPNN.com Jogja Pinterest JPNN.com Jogja Linkedin JPNN.com Jogja Flipboard JPNN.com Jogja Line JPNN.com Jogja JPNN.com Jogja

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia