Duh, Mahasiswa HI UGM Diduga Melakukan Pelecehan Seksual, Korbannya Lebih dari Satu
jogja.jpnn.com, YOGYAKARTA - Seorang mahasiswa Hubungan Internasional (HI) Universitas Gadjah Mada (UGM) diduga telah melakukan tindak kekerasan seksual.
Pihak Fisipol Crisis Center (FCC) mengonfirmasi adanya laporan dugaan kekerasan seksual tersebut.
Kepala Divisi Pelaporan dan Pelayanan FCC Arie Eka Junia mengatakan pihaknya sudah memverifikasi bukti-bukti yang ada.
"Selanjutnya, kami akan proses bekerja sama dengan pihak terkait, baik Departemen Hubungan Internasional, FCC maupun Unit Layanan Terpadu (ULT) penangangan kasus di tingkat UGM," jelasnya, Senin (10/10).
Lebih lanjut, Arie mengungkapkan korban kekerasan seksual yang telah melapor ke pihaknya lebih dari satu.
"Jumlah korban lebih dari satu, tetapi kami tidak bisa mengonfirmasi berapa karena laporan masih terus dibuka," ucapnya.
Menurutnya, tindakan kekerasan seksual itu terjadi dalam pada tahun ini di beberapa lokasi di luar kampus UGM. Arie mengatakan korbannya rata-rata berstatus mahasiswa.
"Ini dalam kategori pelecehan seksual, unwanted touch dan sexting, seperti itu rata-rata," ujarnya.
Korban kekerasan seksual yang diduga dilakukan mahasiswa HI UGM ternyata lebih dari satu. Sebagina besar mahasiswi.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News