Melihat Indahnya Sunset di Bukit Paralayang Watu Gupit

Pengelola Bukit Paralayang Watu Gupit Guntoro mengatakan objek wisata tersebut dibuka untuk kunjungan wisatawan mulai 2017, setelah ada pembangunan sejumlah fasilitas pendukung dari Pemda, yaitu kios-kios, pendopo dan tempat penyimpanan alat paralayang.
"Sebelum wisata dibuka kegiatan paralayang sudah ada, sebenarnya objek wisatanya lokasinya Watu Gupit, tetapi karena ada kegiatan paralayang di sini dibesarkan dengan nama puncak Bukit Paralayang," katanya.
Tarif retribusi masuk wisata Bukit Paralayang diberlakukan sebesar Rp 5.000 per orang, sedangkan untuk wisata paralayang yang didampingi instruktur berpengalaman dibebankan tarif sebesar Rp 450.000 per orang.
"Tingkat kunjungan hari biasa pada kisaran 400 sampai 500 orang, tetapi akhir pekan bisa sampai 1.000 sampai 1.200 pengunjung per hari," ujarnya. (antara/jpnn)
Bukit Paralayang Watu Bukit adalah salah satu objek wisata yang bisa Anda kunjungi untuk berburu matahari terbenam atau sunset.
Redaktur & Reporter : Januardi Husin
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News