Bukan Sekadar Permainan, Lato-Lato Ternyata Punya Sisi Positif

Rabu, 11 Januari 2023 – 12:16 WIB
Bukan Sekadar Permainan, Lato-Lato Ternyata Punya Sisi Positif - JPNN.com Jogja
Pedagang menjual permainan lato-lato. Foto: Antara

Menurut Koentjoro, permainan lato-lato sejatinya memiliki sisi positif yakni mengurangi ketergantungan anak pada gawai.

"Segi positifnya ketergantungan anak pada ponsel jadi berkurang. Dahulu, waktu untuk main ponsel sekarang ke lato-lato," kata dia.

Selain itu, menurut Koentjoro, melalui permainan lato-lato anak-anak dapat berlatih konsentrasi, ketangkasan fisik, kepercayaan diri, sosialisasi, dan lainnya.

"Lato-lato ini bisa menjadi sarana anak berolahraga, belajar konsentrasi secara murah," kata dia.

Menurut Koentjoro, peran orang tua juga krusial dalam memberikan pemahaman kepada anak-anak terkait cara, aturan, hingga bahaya dari setiap permainan yang dimainkan termasuk lato-lato.

"Peran orang tua harus ada, bermain dengan aman harus diajarkan kepada anak. Aturan kapan main juga dijelaskan seperti saat memakai handphone, agar tidak mengganggu lingkungan," kata dia. (antara/jpnn)

Psikolog UGM menilai permainan lato-lato sejatinya memiliki sisi positif, asal bisa diterapkan dengan baik.

Redaktur & Reporter : Januardi Husin

Facebook JPNN.com Jogja Twitter JPNN.com Jogja Pinterest JPNN.com Jogja Linkedin JPNN.com Jogja Flipboard JPNN.com Jogja Line JPNN.com Jogja JPNN.com Jogja

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia