2 Napiter di Jogja Mencium Bendera Merah Putih, Ada Ikrar yang Diucapkan

Jumat, 31 Maret 2023 – 11:20 WIB
2 Napiter di Jogja Mencium Bendera Merah Putih, Ada Ikrar yang Diucapkan - JPNN.com Jogja
Narapidana terorisem berikrar setia pada NKRI. Foto: Antara

jogja.jpnn.com, YOGYAKARTA - Dua narapidana kasus terorisme di Lapas Perempuan Kelas IIB Yogyakarta mencium bendera merah putih dan berikrar untuk setia pada Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) pada Rabu (29/3).

Napiter berinisial SRT dan AS itu berjanji untuk tidak lagi terlibat dalam gerakan terorisme.

Kepala Divisi Pemasyarakatan Kanwil Kemenkumham DIY Gusti Ayu Putu Suwardani mengatakan ikrar setiap itu merupakan simbol bahwa kedua napiter tersebut siap untuk menjaga nilai-nilai Pancasila dan menghormati perbedaan yang ada di Indonesia.

"Dengan adanya pernyataan ikrar setia kepada NKRI menunjukkan bahwa dua warga binaan, saudara-saudara kita ini siap untuk mencintai dan berjuang untuk Indonesia," katanya.

Kepada dua napiter itu, Gusti Ayu berpesan agar mereka terus berbuat baik dan menjadi pribadi yang meningkatkan kualitas dirinya.

Seperti tujuan sistem pemasyarakatan untuk membentuk warga binaan menjadi manusia seutuhnya, menyadari kesalahan, memperbaiki diri, dan tidak mengulangi kesalahan tindak pidana.

"Saya berpesan untuk selalu semangat dalam menjalani sisa pidana di dalam lapas. Teruslah berbuat baik, menyesuaikan diri, beradaptasi dengan lingkungannya, serta aktif dalam mengikuti semua kegiatan pembinaan yang dilaksanakan di dalam lapas," kata Gusti Ayu.

SRT dan AS dalam ikrarnya menyatakan akan ikut melindungi persatuan dan kesatuan Indonesia dari aksi terorisme.

Dua narapidana terorisme di Yogyakarta mencium bendera merah putih dan berikrar setia pada NKRI.
Facebook JPNN.com Jogja Twitter JPNN.com Jogja Pinterest JPNN.com Jogja Linkedin JPNN.com Jogja Flipboard JPNN.com Jogja Line JPNN.com Jogja JPNN.com Jogja

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News