Evakuasi KA Argo Semeru dan KA Argo Wilis Berlanjut, Sejumlah Perjalanan Kereta Dibatalkan

Rabu, 18 Oktober 2023 – 10:15 WIB
Evakuasi KA Argo Semeru dan KA Argo Wilis Berlanjut, Sejumlah Perjalanan Kereta Dibatalkan - JPNN.com Jogja
Evakuasi KA Argo Semeru dan KA Argo Wilis di Kulon Progo. Foto: Antara

jogja.jpnn.com, YOGYAKARTA - Kecelakaan kereta api antara KA Argo Semeru dan Argo Wilis terjadi di Kulon Progo, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) pada Selasa siang (17/10).

Hingga Rabu pagi (18/10), proses evakuasi gerbong kereta masih berlanjut.

Manajer Humas PT Kereta Api Indonesia Daerah Operasi 6 Yogyakarta Krisbiyantoro mengatakan hingga pukul 05.00 WIB kedua kereta itu masih berada di lintasan dan menunggu untuk dievakuasi.

Menurut dia, masih ada dua kereta rangkaian Argo Wilis dan empat rangkaian Argo Semeru yang belum dievakuasi.

"Evakuasi pada sore hingga pagi ini dipantau langsung oleh Direktur Pengelolaan Prasarana KAI, Direktur Operasi KAI, dan EVP 6 Yogyakarta," katanya.

Krisbiyantoro mengatakan setelah kecelakaan Kereta Api 17 Argo Semeru relasi Surabaya Gubeng-Gambir dan Argo Wilis relasi Bandung-Surabaya Gubeng di Kabupaten Kulon Progo pada Selasa (17/10) pukul 13.15 WIB, petugas dikerahkan untuk mengangkat bagian kereta Argo Semeru yang anjlok dan mengenai bagian kereta Argo Wilis.

Di samping mengangkat bagian kereta ke jalur menggunakan alat berat, menurut dia, petugas memperbaiki jalur agar kereta dapat ditarik.

???????Kecelakaan kereta api yang terjadi di wilayah Kabupaten Kulon Progo pada Selasa (17/10) siang menyebabkan perjalanan kereta terganggu. Perjalanan sejumlah kereta dari Daerah Operasi 6 Yogyakarta dibatalkan.

PT KAI masih terus mengevakuasi KA Argo Semeru dan KA Argo Wilis yang mengalami kecelakaan di Kulon Progo. Sejumlah perjalanan kereta dibatalkan.
Facebook JPNN.com Jogja Twitter JPNN.com Jogja Pinterest JPNN.com Jogja Linkedin JPNN.com Jogja Flipboard JPNN.com Jogja Line JPNN.com Jogja JPNN.com Jogja

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia