Sultan HB X Dorong Pemanfaatan Tanah Kas Desa untuk Mengentaskan Kemiskinan

Selasa, 28 November 2023 – 17:10 WIB
Sultan HB X Dorong Pemanfaatan Tanah Kas Desa untuk Mengentaskan Kemiskinan - JPNN.com Jogja
Gubernur DIY Sri Sultan Hamengku Buwono X dalam rapat koordinasi TPID pada Selasa (28/11). Foto: Humas Pemda DIY

Lebih lanjut, Sri Sultan meminta agar perangkat daerah di kabupaten / kota bergerak aktif untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat dengan pemanfaatan TKD maupun pengembangan Lumbung Mataraman lewat bantuan dana keistimewaan.

"Salah satu harapan saya adalah bagaimana kabupaten / kota itu nanti bisa mendapatkan dana keistimewaan. Dana tersebut kemudian betul-betul dimanfaatkan untuk menjalankan program yang baik untuk masyarakat," ujarnya.

Ia menekankan agar pemangku kebijakan di daerah bekerja dengan berorientasi pada kepentingan masyarakat.

Kepala BPS DIY Herum Fajarwati menjelaskan ada tiga hal yang perlu dilakukan untuk mengendalikan inflasi secara terukur dan berkesinambungan.

"Pertama, adalah Indeks Pengembangan Harga Mingguan, Indeks Disparitas Harga Antar Wilayah Bulanan dan koefisien variasi harga minuman. Ketiganya ini menggunakan 20 komoditas terpilih sebagai variabel pengukur," kata Herum.

Di Yogyakarta sendiri angka inflasi sebesar 2,44 persen per Oktober 2023.

Angka ini berada di atas inflasi nasional, yaitu 1,80 persen. (mcr25/jpnn)

Gubernur Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) meminta pemerintah kabupaten/kota untuk memanfaatkan Tanah Kas Desa untuk menekan angka kemiskinan di Jogja.

Redaktur : Januardi Husin
Reporter : M. Syukron Fitriansyah

Facebook JPNN.com Jogja Twitter JPNN.com Jogja Pinterest JPNN.com Jogja Linkedin JPNN.com Jogja Flipboard JPNN.com Jogja Line JPNN.com Jogja JPNN.com Jogja

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News