Tok, Tanggal Pasti SEA Games di Vietnam Sudah Ditentukan
Kamis, 09 Desember 2021 – 07:30 WIB

Sudah ada tanggal pasti SEA Games di Vietnam. FOTO: ANTARA/Sigid Kurniawan/M Risyal Hidayat/Spt/aa.
Akuatik menjadi cabang yang mempertandingkan nomor paling banyak, yaitu 48 nomor, disusul atletik dengan 47 nomor.
Pada SEA Games kali ini, Xiangqi atau Catur China, akan dipertandingkan untuk pertama kalinya.
Dengan kepastian penyelenggaraan SEA Games 2021, itu berati akan ada setidaknya empat multievent yang diikuti Indonesia pada 2022, yaitu SEA Games (Mei), Islamic Solidarity Games (9-18 Agustus), Asian Games (10-25 September), dan Asian Youth Games (20-28 Desember).(mar3/jpnn)
Panitia dan Komite Olimpiade Vietnam telah memastikan tanggal pasti SEA Games yang akan berlangsung pada 12-23 Mei 2022.
Redaktur & Reporter : Januardi Husin
Sumber Antara
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News