UNY dan Pemerintah Meranti Jalin Kerja Sama, Bakal Cetak SDM yang Unggul

Sabtu, 12 Februari 2022 – 16:38 WIB
UNY dan Pemerintah Meranti Jalin Kerja Sama, Bakal Cetak SDM yang Unggul - JPNN.com Jogja
Penandatanganan kesepakatan bersama antara Pemerintah Meranti dan UNY. Foto: Humas UNY

jogja.jpnn.com, YOGYAKARTA - Pemerintah Kabupaten Kepulauan Meranti Provinsi Riau menyepakati perjanjian kerja sama antara Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) pada Kamis (10/2).

Penandatanganan kesepakatan tersebut dilakukan oleh Bupati Kabupaten Kepulauan Meranti Muhammad Adil dan Rektor UNY Prof. Sumaryanto.

Selain UNY, kerja sama tersebut juga berkolaborasi dengan perguruan tinggi lainnya di Jogja, seperti Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (UMY), Universitas Ahmad Dahlan (UAD), Universitas Gadjah Mada (UGM) dan Universitas Islam Indonesia (UII).

Muhammad Adil menyambut baik kerja sama tersebut dalam rangka membantu pemerintah mencetak sumber daya manusia yang unggul.

"Oleh karena itu MoU ini harus dikejar untuk anak Meranti cerdas dan terampil," ujarnya.

Perjanjian kerja sama ini nantinya bakal meliputi bidang pendidikan tinggi, penelitian, pendampingan dan pengembangan masyarakat.

Pemerintah Meranti menargetkan dapat memberikan akses kuliah S1 kepada 5.000 orang warganya.

"Kemudian 500 magister dan 200 doktor," imbuhnya.

Pemerintah Meranti menandatangani kerja sama dengan Universitas Negri Yogyakarta untuk mencetak sumber daya manusia yang unggul.
Facebook JPNN.com Jogja Twitter JPNN.com Jogja Pinterest JPNN.com Jogja Linkedin JPNN.com Jogja Flipboard JPNN.com Jogja Line JPNN.com Jogja JPNN.com Jogja

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia