Awardee LPDP UNY Isi Kegiatan Ramadan di Yayasan Sayap Ibu

Selasa, 18 Maret 2025 – 14:01 WIB
Awardee LPDP UNY Isi Kegiatan Ramadan di Yayasan Sayap Ibu - JPNN.com Jogja
Ramadan Ceria yang diselenggarakan awardee LPDP UNY 11.0 di Yayasan Sayap Ibu pada Senin (17/3). Foto: dok for jpnn

jogja.jpnn.com, YOGYAKARTA - Kelurahan LPDP Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) 11.0 menggelar kegiatan Ramadan Ceria di Yayasan Sayap Ibu pada Senin (17/3).

Kegiatan ini diisi buka puasa bareng dan berbagi sesama.

Tujuan kegiatan bertajuk Spreading Hope, Sharing Happiness ini untuk menginspirasi anak-anak panti asuhan.

Ketua Awardee LPDP UNY Daniel mengatakan kegiatan itu menjadi kesempatan bagi para penerima beasiswa untuk saling berbagi. 

"Harapannya semoga anak-anak panti asuhan bisa sukses dengan masa depan yang cerah dan suatu saat bisa berjumpa lagi bersama kami," katanya.

Kegiatan ini berlangsung seru dengan agenda mendongeng, permainan dan nonton film bersama.

Menurutnya, aktivitas tersebut dihadirkan untuk menciptakan interaksi dengan orang luar.

Kepala Panti Sayap 1 Hasbi menyebut kegiatan ini memberikan kesan yang positif bagi anak-anak panti. (mcr25/jpnn)

Para awardee LPDP dari Universitas Negeri Yogyakarta berbagai di bulan Ramadan dengan menyambangi panti.

Redaktur : Januardi Husin
Reporter : M. Sukron Fitriansyah

Facebook JPNN.com Jogja Twitter JPNN.com Jogja Pinterest JPNN.com Jogja Linkedin JPNN.com Jogja Flipboard JPNN.com Jogja Line JPNN.com Jogja JPNN.com Jogja

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News