Rektor UWM Yogyakarta Lantik Pengurus BEM, Bercerita Masa Lalu yang Mengesankan

Jumat, 24 Desember 2021 – 11:40 WIB
Rektor UWM Yogyakarta Lantik Pengurus BEM, Bercerita Masa Lalu yang Mengesankan - JPNN.com Jogja
Rektor Universitas Widya Mataram Prof. Dr. Edy Suandi Hamid bersama pengurus BEM UWM yang baru saja dilantik. Foto: Humas UWM

jogja.jpnn.com, YOGYAKARTA - Rektor Universitas Widya Mataram (UWM) Prof. Dr. Edy Suandi Hamid melantik pengurus Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) UWM periode 2021-2022, Kamis (23/12).

Alumnus Universitas Gadjah Mada (UGM) ini dalam sambutannya memberikan dorongan kepada pengurus BEM UWM agar tidak bangga dengan label pengurus.

Menurutnya harus ada sikap dan nilai-nilai yang dihayati dalam setiap aspek.

"Disiplin waktu, belajar berargumen, tidak asal bicara, itu bagian dari proses menjadi pemimpin masa depan," kata Edy.

Apa yang diungkapkan Edy sekaligus menegaskan bahwa posisi yang sama pernah ia alami ketika masih duduk di bangku kuliah.

"Dulu saya menjadi Ketua Senat Mahasiswa Ekonomi UGM 1983, sampai detik ini jiwa saya masih aktivis," kenang Edy.

Menjadi aktivis atau pemimpin organisasi kampus, lanjutnya, adalah modal untuk menjadi seorang lebih besar di kemudian hari.

Pria kelahiran Muara Enim tersebut mengaku banyak mendapatkan pengalaman berharga selama menjadi pemimpin organisasi kampus. 

Rektor UWM Yogyakarta melantik Pengurus baru BEM sambil bercerita tentang masa lalunya yang Mengesankan saat masih jadi aktivis mahasiswa.
Facebook JPNN.com Jogja Twitter JPNN.com Jogja Pinterest JPNN.com Jogja Linkedin JPNN.com Jogja Flipboard JPNN.com Jogja Line JPNN.com Jogja JPNN.com Jogja

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia