Pembobol Rumah Jaksa KPK Terindentifikasi, Polisi Bergerak

Rabu, 28 Desember 2022 – 09:40 WIB
Pembobol Rumah Jaksa KPK Terindentifikasi, Polisi Bergerak - JPNN.com Jogja
Konferensi pers kasus pembobolan rumah jaksa KPK di Yogyakarta. Foto: Antara

Menurut Idham, terduga pelaku masuk rumah FAN pada hari Sabtu (24/12) dengan cara merusak gerbang dan pintu utama.

Setelah berhasil masuk, pelaku kemudian membawa pergi sejumlah barang milik FAN.

"Barang yang diambil adalah laptop, hard disk eksternal, DVR (digital video recorder) CCTV, kemudian ponsel," kata dia.

Kasihumas Polresta Yogyakarta AKP Timbul Sasana Raharja menyebut korban berinisial FAN.

Kecurigaan muncul bermula saat teman istri korban hendak mengantar paket ke rumah korban.

Saat itu, pintu rumah dalam keadaan terbuka, tetapi tidak ada satu pun orang di rumah.

"Setelah dipanggil-panggil tidak ada yang keluar," kata AKP Timbul, Senin (26/12).

Kemudian, saksi NN yang merupakan tetangga korban diminta untuk mengecek keadaan rumah.

Polisi telah mengidentifikasi terduga pelaku pembobolan rumah jaksa KPK di Kota Yogyakarta. Siapa pelakunya?
Facebook JPNN.com Jogja Twitter JPNN.com Jogja Pinterest JPNN.com Jogja Linkedin JPNN.com Jogja Flipboard JPNN.com Jogja Line JPNN.com Jogja JPNN.com Jogja

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News