Kesal Harga Dirinya Direndahkan, Pria di Sleman Tusuk Teman dengan Pisau

Rabu, 15 November 2023 – 19:05 WIB
Kesal Harga Dirinya Direndahkan, Pria di Sleman Tusuk Teman dengan Pisau  - JPNN.com Jogja
Ungkap kasus penganiayaan dengan senjata tajam di Polresta Sleman pada Selasa (14/11). Foto: Humas Polresta Sleman

jogja.jpnn.com, YOGYAKARTA - Anggota Satreskrim Polresta Sleman mengamankan seorang warga Kalasan berinisial D (49).

Pria paruh baya tersebut ditangkap karena menikam temannya sendiri menggunakan pisau.

Korban ditikam hingga ke ulu hati sehingga menyebabkan korban harus menjalani operasi di rumah sakit.

Kasat Reskrim Polresta Sleman AKP Rizki Adrian mengatakan motif pelaku menyerang temannya karena merasa harga dirinya direndahkan.

Korban awalnya menawari pelaku pinjaman sejumlah uang, tetapi ada perkataan yang menyinggung D.

"Aku pinjami uang, tetapi istrimu aku pakai atau berhubungan tubuh," kata AKP Riski menirukan perkataan korban.

Kemudian, pelaku dan korban suatu malam minum minuman keras.

"Saat itulah pelaku kembali teringat perkataan korban beberapa waktu lalu, lantas pelaku melakukan tusukan ke ulu hati, perut dan tangan kiri korban," ujarnya. 

Seorang pria menusuk temannya dengan pisau karena merasa harga dirinya telah direndahkan oleh korban.
Facebook JPNN.com Jogja Twitter JPNN.com Jogja Pinterest JPNN.com Jogja Linkedin JPNN.com Jogja Flipboard JPNN.com Jogja Line JPNN.com Jogja JPNN.com Jogja

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia