Alhamdulillah, Pemilihan Lurah di Bantul Telah Terlaksana, Bagaimana Hasilnya?

Minggu, 25 September 2022 – 19:42 WIB
Alhamdulillah, Pemilihan Lurah di Bantul Telah Terlaksana, Bagaimana Hasilnya? - JPNN.com Jogja
Salah satu lokasi TPS pemilihan lurah di Bantul. Foto: Antara

jogja.jpnn.com, BANTUL - Dua puluh satu desa di Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) melaksanakan pemilihan lurah serentak pada hari ini, Minggu (25/9).

Ke-21 kelurahan yang menggelar pesta demokrasi serentak adalah Desa Sidomulyo, Mulyodadi, Sumbermulyo, Banguntapan, Jagalan, Potorono, Palbapang, Trirenggo, Jatimulyo, Kebonagung, Trimulyo, Tirtomulyo, Tirtosari, Gilangharjo, Wijirejo, Seloharjo, Gadingsari, Murtigading, Argosari, Argomulyo, dan Bangunharjo.

Bupati Bantul Abdul Halim Muslih tampak memantau salah satu lokasi pemilihan lurah, yaitu di tempat pemungutan suara (TPS) 04 Desa Bangunharjo.

Halim mengatakan pada pemilihan lurah kali ini ada 75 calon. Tujuh orang di antaranya perempuan dan 13 orang adalah petahana.

Jumlah pemilih terdaftar yang memiliki hak pilih untuk menentukan pemimpin mereka di tingkat desa adalah 204.104 orang, tersebar di 564 TPS.

"Kita berharap pesta demokrasi pemilihan lurah ini bisa berjalan jujur, adil, terbuka, dan penuh persahabatan agar nanti lebih kondusif untuk membangun desa ke depannya," katanya.

Bupati berpesan kepada calon lurah terpilih agar tidak menyombongkan diri.

"Begitu pula yang kalah, jangan mengamuk. Semuanya harus kembali bersatu dan bersaudara. Calon yang kalah merupakan orang-orang yang berjasa," ujar Bupati.

Kabupaten Bantul hari ini telah menggelar pemilihan lurah serentak. Alhamdulillah. Bagaimana hasilnya?
Facebook JPNN.com Jogja Twitter JPNN.com Jogja Pinterest JPNN.com Jogja Linkedin JPNN.com Jogja Flipboard JPNN.com Jogja Line JPNN.com Jogja JPNN.com Jogja

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News