Bank Bantul Punya Dirut Baru, Bupati Langsung Beri Tugas Berat
Bupati menegaskan bahwa Pemkab Bantul akan mendukung sepenuhnya program kerja Bank Bantul menuju arah yang lebih baik.
"Harus ada lompatan-lompatan yang mesti dilakukan dirut yang baru. Saya berharap mudah-mudahan dirut yang baru bisa melakukan satu kepemimpinan yang efektif, mampu membawa Bank Bantul menuju masa depan yang lebih baik dan membanggakan warga Bantul," katanya.
Dirut PT BPR Bank Bantul Heriska Afiani mengatakan sebelum melangkah lebih jauh dalam menjalankan perusahaan agar terus meningkat PAD, pihaknya akan melakukan orientasi dulu untuk dikomunikasikan dengan jajaran direksi.
"Saya akan lakukan orientasi dulu, apa-apa akan saya lihat kemudian nanti diskusikan dengan para direksi, baru bisa menentukan langkah yang akan kami lakukan. Intinya siap, apapun yang disampaikan Pak Bupati akan kami kawal, mudah-mudahan target PAD dapat sesuai dengan harapan Bupati," katanya. (mar3/jpnn)
Bank Bantul kini punya pimpinan baru. Bupati Bantul Abdul Halim Muslih langsung memberikan tugas berat.
Redaktur & Reporter : Januardi Husin
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News