Sebegini Harga Minyak Goreng Curah di Yogyakarta, Mahal Banget

Selasa, 29 Maret 2022 – 20:45 WIB
Sebegini Harga Minyak Goreng Curah di Yogyakarta, Mahal Banget - JPNN.com Jogja
Ilustrasi - Harga minyak goreng curah di Yogyakarta. Foto: Ricardo/JPNN.com

jogja.jpnn.com, YOGYAKARTA - Kelangkaan minyak goreng curah di Kota Yogyakarta masih terjadi sehingga menyebabkan komoditas tersebut menjadi sangat mahal di pasaran.

Beberapa agen yang ada di Kota Yogyakarta mengeluhkan pasokan yang tersendat dari distributor yang ada di Semarang, Jawa Tengah.

Berdasarkan hasil pemantauan Dinas Perdagangan Kota Yogyakarta, beberapa agen yang masih memiliki stok minyak goreng curah menjual barang mereka dengan Rp 20.000 per kilogram.

Nilai tersebut jauh di atas harga eceran tertinggi (HET) yang sudah ditetapkan oleh pemerintah pusat, yaitu Rp 14.000 per liter.

Kepala Bidang Ketersediaan Pengawasan dan Pengendalian Perdagangan Dinas Perdagangan Kota Yogyakarta Riswanti mengatakan minyak goreng curah menjadi langka justru saat pemerintah pusat menetapkan HET.

"Distributor yang ada di Yogyakarta pun mengeluhkan hal tersebut," kata dia di Yogyakarta, Selasa (29/3).

Menurut Riswanti, pihaknya telah mengecek ditributor yang ada di Semarang, tetapi memang stok di sana juga sedang kosong.

"Hanya ada sedikit yang mengambil dari Jawa Timur untuk memenuhi kebutuhan," katanya.

Minyak goreng curah di Kota Yogyakarta masih menjadi barang langka. Harganya pun mahal banget. Masyaallah.
Facebook JPNN.com Jogja Twitter JPNN.com Jogja Pinterest JPNN.com Jogja Linkedin JPNN.com Jogja Flipboard JPNN.com Jogja Line JPNN.com Jogja JPNN.com Jogja

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia