Ada Minyak Goreng Murah, Sedang Dikaji untuk Masuk ke Jogja

Rabu, 21 Agustus 2024 – 09:46 WIB
Ada Minyak Goreng Murah, Sedang Dikaji untuk Masuk ke Jogja - JPNN.com Jogja
Minyak Makan Merah yang diproduksi di Sumatera Utara. Foto: Antara

jogja.jpnn.com, YOGYAKARTA - Kementerian Koperasi dan UKM beberapa waktu lalu telah memproduksi Minyak Makan Merah di Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara.

Minyak Makan Merah ini harganya relatih lebih murah, dibanderol dengan harga Rp 14.500 hingga Rp 15.000 per liter tanpa subsidi pemerintah.

Namun, dengan subsidi harga jual Minyak Makan Merah bisa hanya sekitar Rp 8.000 per liter.

Oleh karena itu, Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperidag) Daerah Istimewa Yogyakarta sedang mengkaji potensi pasar penjualan Minyak Merah di Jogja.

Kepala Disperindag DIY Syam Arjayanti mengatakan Minyak Makan Merah berpeluang menjadi salah satu pilihan masyarakat karena harganya bisa lebih murah dibandingkan minyak goreng pada umumnya.

"Harganya lebih murah karena langsung dari distributor pertama," kata dia.

Menurut Syam, sudah ada salah satu distributor minyak goreng di DIY yang berminat mendatangkan Minyak Makan Merah dari Sumatera Utara.

Mengenai rencana itu, Disperindag DIY bakal mengkaji terlebih dahulu dengan menyesuaikan peluang pasar di provinsi ini mengingat minyak makan merah merupakan produk baru yang dikenalkan pemerintah.

Pemerintah memberikan subsidi terhadap Minyak Makan Merah sehingga harganya bisa lebih murah. Sedang dikaji untuk dijual di Jogja.
Facebook JPNN.com Jogja Twitter JPNN.com Jogja Pinterest JPNN.com Jogja Linkedin JPNN.com Jogja Flipboard JPNN.com Jogja Line JPNN.com Jogja JPNN.com Jogja

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News