Wow, Nilai Pembangunan Pelabuhan Ikan di Pantai Gesing Mencapai Rp 100 Miliar

Selasa, 12 April 2022 – 17:05 WIB
Wow, Nilai Pembangunan Pelabuhan Ikan di Pantai Gesing Mencapai Rp 100 Miliar - JPNN.com Jogja
Ilustrasi pelabuhan pendaratan ikan di Gunungkidul. Foto: Antara

jogja.jpnn.com, GUNUNGKIDUL - Pemerintah Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) sedang menjalankan proyek pembangunan Pelabuhan Pendaratan Ikan (PPI) di Pantai Gesing dengan nilai kontrak Rp 108,60 miliar. 

Pembangunan PPI Gesing yang terletak di Desa Girikarto, Kabupaten Gunungkidul itu, sudah dikerjakan bula lalu dan akan selesai pada Desember 2022.  

Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan DIY Bayu Mukti Sasongka mengatakan total pagu anggaran pembangunan PPI Gesing yang disedikan di tahap satu sebesar Rp 115 miliar, tetapi pada saat lelang pemenang tender berani membangun dengan anggaran yang lebih rendah yakni Rp 108,60 miliar.

Adapun pemenang lelang proyek pembangunan PPI Gesing adalah PT. Mina Fajar Abadi, PT.Putera Jaya Andalan dan PT. Gala Karya KSO.

Bayu mengatakan pembangunan PPI Gesing tahap pertama dibangun di atas lahan seluas 54.445 meter persegi yang terdiri atas tanah milik Pemda DIY Seluas 46.445 meter persegi dan tanah kasultanan yang berada di Pantai Gesing seluas 8.000 meter persegi.

Pembangunan PPI Gesing tahap pertama menitikberatkan pada pembangunan zona inti, meliputi pekerjaan kolam dan dermaga, jalan, seawall, gedung TPI, sarana MCK umum, power house, musla, gudang pengepakan ikan, pos jaga, bangunan persampahan, bangunan penyimpanan bahan bakar, tempat parkir, dan pekerjaan gapura.

"Pembangunan kolam dermaga PPI Gesing seluas 1,36 hektare dengan kedalaman 3,5 meter dari surut terendah air laut. Nantinya kolam tersebut diperuntukkan bagi perahu motor tempel dan kapal motor dengan ukuran sampai dengan 30 grooston," kata Bayu.

Lebih lanjut, Bayu mengatakan kolam PPI Gesing nantinya akan dapat menampung kapal sekoci 10 GT sampai 30 GT sebanyak 40 kapal, dan perahu motor tempel sebanyak 50 PMT. 

Pemda DIY sedang menjalankan proyek pembangunan pelabuhan pendaratan ikan di pantai Gesing dengan nilai proyek mencapai Rp 100 miliar.
Facebook JPNN.com Jogja Twitter JPNN.com Jogja Pinterest JPNN.com Jogja Linkedin JPNN.com Jogja Flipboard JPNN.com Jogja Line JPNN.com Jogja JPNN.com Jogja

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jogja di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia